10 Kursi Optimalnya 8 Kursi DPRD Kota Yogyakarta Target Pileg 2024

  • Whatsapp
Ketua DPD Partai Golkar Kota Yogyakarta Drs Agus Mulyono MM

 

YOGYAKARTA (DIY), utarapost.net – DPD Partai Golkar Kota Yogyakarta menggelar acara Syawalan di Gedung Puri Dwipari Mergangsan dengan mengusung tema ” Mari Kita Tingkatkan Persaudaraan Sesama Kader Guna Mencapai Kebersamaan.

Bacaan Lainnya

Dengan diusung nya kader Muhammadiyah Afnan Hadikusumo sebagai calon Walikota Yogyakarta menunjukkan konsistensi Partai Golkar dalam menjalin hubungan baik, sehingga terjalin saling dukung – mendukung.

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua DPD Partai Golkar DIY Drs Gandung Pardiman MM, Calon DPD RI Syauqi Suratno, Anggota DPD RI Afnan Hadikusumo, Pengurus Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Yogyakarta, Ketua DPD Kota Yogyakarta Drs Agus Mulyono MM dan jajaran pengurus, Fraksi Golkar Kota Yogyakarta, Ketua, Sekretaris, Bendahara (KSB) se Kota Yogyakarta, hasta karya dan sayap Partai Golkar serta Ketua Pimpinan Kelurahan (PL) se Kota Yogyakarta.

Ketua DPD Partai Golkar Kota Yogyakarta Drs Agus Mulyono MM mengatakan Partai Golkar Kota sudah mendaftarkan 40 kadernya ke KPUD dan itu beres semua untuk menjadi caleg dan full.

“Partai Golkar Kota Yogyakarta menargetkan 8 kursi adalah sebenarnya target yang optimal, secara internal masih menunggu pembekalan Caleg pada tanggal 4 Juni di Gandung Pardiman Center (GPC),”ujarnya. Jum’at (19/5/23)

Sebenarnya lanjut Agus Mulyono untuk Kota menargetkan keras 10 kursi, jadi pihaknya mencapai target lunaknya optimalnya 8 kursi.

“Untuk rekan-rekan Bacaleg harus Istiqomah, karena situasi seperti ini banyak orang yang merasa tau, pintar dan pas harus nya begini, harusnya begitu, pusing nanti jadinya, yah kita momong kesana kesini,”katanya

Ia mengatakan Ini adalah dinamika politik apabila ada perintah dari DPP, Provinsi, dari kiri kanan, atas bawah itulah 40 Bacaleg sudah kita sampaikan.

“Kami juga memohon maaf apabila dalam pelaksanaan ini ada kekurangan nya, kepada Pak Gandung Pardiman secara pribadi kami ucapkan terimakasih yang telah memberikan support,” tutup Agus Mulyono yang juga Bacaleg DPRD Provinsi dapil Kota Yogyakarta. (Aji)

Pos terkait